Kata Bijak,Kata Cinta,Kata Lucu,Kata Indah,Kata Gombal,Kata Galau,Kata Motivasi,Kata Romantis,kata mutiara,mutiara islam,Cerita Motivasi,Cerita Humor,Cerita Cinta,Cerita Rakyat,Cerita Pendek ,Cerita Lucu

Sabtu, 12 Desember 2015

Kata-Kata Cinta Terbaru Untuk Memikat Wanita Idamanmu

Kok Bisa Dibawah
7 Detik?
Impresi Pertama Adalah Impresi Terakhir
“Kesan pertama begitu menggoda, selanjutnya terserah Anda..”
itu slogan dari salah satu iklan parfum klasik yang pasti masih
Anda ingat. Kalimat cerdas yang diciptakan oleh tim kreatif advertising
itu merupakan hasil penelitian ilmiah yang sudah dilakukan
puluhan tahun di seluruh dunia. Yaitu bahwa impresi pertama itu
sangat menentukan hasil akhir.
Faktanya adalah manusia selalu menciptakan penilaian akan
orang lain berdasarkan ‘sampul’ dan ‘penampilan’ awalnya. Banyak
buku self-help dan psikologi populer mengajarkan impresi
pertama itu terjadi dalam waktu 60 detik pertama. Tapi sayangnya
itu semua salah dan jauh dari realita. Jurnal Psychological Science mempublikasikan penelitian terbaru
dari Janine Willis dan Alexander Todorov -dua orang psikolog di
Universitas Princeton- yang menemukan bahwa manusia menilai
orang lain lewat wajahnya dalam waktu sepersepuluh detik pertama!
Enam detik setelahnya dipakai untuk mencari bukti-bukti
lain yang mendukung penilaian di impresi pertama itu.
Itu artinya jauh, jauh, jauh, jauh, jauh, jauh, jauh, jauh sebelum
Anda beraksi menggodanya, sang gebetan sudah menentukan
apakah dia berminat atau tidak pada Anda. Itu adalah kabar buruk
yang sayangnya dahulu belum saya sadari ketika mencoba
mendekati senior jurusan saya, Priscilla. 
Kalau di awal Anda gagal memberikan impresi yang menarik minatnya,
tidak usah capek-capek bermimpi mencintai dan dicintai.
Bahasa sehari-harinya, Anda dijamin banyak gagal dan kesulitan
bercinta jika Anda tidak bisa membuatnya suka atau doyan sebelum
detik pertama.
Tapi juga ada kabar gembira: membuat orang suka/doyan itu sangat
mudah!
Tenang saja, saya akan mengajarkan beberapa tips praktisnya beberapa
saat lagi.Cinta Merupakan Hasil Interaksi
Menurut para ahli kejiwaan, cinta muncul sebagai hasil interaksi
manusia. Demikian tulis sebuah buku psikologi umum milik Christine,
salah seorang kekasih saya pada jaman kuliah dahulu. Kurang
lebih digambarkan kalau baru di awal perkenalan dan sifatnya
perasaan sepihak saja, itu kurang cocok kalau disebut cinta. Itu
sebabnya di sepanjang seminar Hitman System, kami biasa mengganti ‘cinta‘ dengan istilah ‘suka’ atau ‘doyan’ yang berarti Anda
tertarik karena ada hal-hal yang memancing perhatian Anda.
Anda bisa saja terpancing karena faktor penampilannya. Anda
bisa menyukai minat pada orang yang berbagi minat yang sama
dengan Anda. Anda bisa juga menyukai tutur kata dan kelugasannya
ketika ngobrol. Anda juga mungkin menikmati pesona pribadinya
yang cerdas, hangat atau ceria.
Ada banyak sekali faktor-faktor lain yang bisa membuat Anda tertarik
pada seseorang. Tapi Anda wajib ingat kalau itu semua hanya
suka atau doyan, bukan cinta.
Ingat seumur hidup: cinta bertumbuh pelan-pelan dalam hubungan
yang berawal dari doyan.
Jadi istilah Jatuh Cinta itu lebih tepat kalau disebut Jatuh Doyan
dan Cinta Pada Pandangan Pertama sebenarnya adalah Doyan
Pada Pandangan Pertama.
Nanti kalau sudah rajin berinteraksi atau pendekatan-pendekatan
rutin (PDKT!) dan jadian, rasa doyan itu bisa bertumbuh jadi cinta.
Lalu bagaimana kalau saya bilang bahwa Anda bisa membuat gebetan
Anda merasa Jatuh Doyan dan Doyan Pada Pandangan Pertama
dalam durasi di bawah tujuh detik?
Ayo baca dan perhatikan sebaik mungkin, karena semua tipsnya
bisa dipraktekkan untuk pria dan wanita. Oh ya, jangan lompatlompat
bacanya ya. 


PDKT Tidak Perlu Lama
Selama ini Anda biasanya PDKT berapa lama? Dalam pelatihan
Hitman System, saya mengajarkan cara efektif mengubah gebetan
jadi pacar (alias PDKT) yang sukses dalam waktu tiga kali
pertemuan saja. Ini sangat singkat sekali kalau dibanding dengan
pola PDKT pada umumnya yang biasa terjadi berminggu-minggu,
bahkan berbulan-bulan!
Nah, satu hal yang membuat PDKT keterlaluan lambat/lama seperti
itu adalah karena Anda tidak bisa menciptakan impresi pertama
yang memukau.
Anda terbiasa berpikir bagaimana cara membuatnya pelan-pelan
suka/doyan pada Anda. Biasanya mulai dari jadi teman curhat,
lalu teman yang serba baik membantunya ini-itu, dsb. Anda pikir
suka tumbuh perlahan dari hal-hal seperti itu.
Sebenarnya itu tidak sepenuhnya salah. Seseorang bisa suka dan
doyan pada Anda secara perlahan seiring banyaknya waktu yang
kalian berdua habiskan. Tapi seseorang juga bisa suka dan doyan
pada Anda pada detik-detik pertama interaksi dengan Anda.
Jadi kalau Anda sebenarnya bisa membuatnya suka dalam pertemuan
pertama, pertanyaannya adalah mengapa Anda perlu memakai
cara yang lama dan berbelat-belit?
Kalau PDKT pakai cara yang lama, bukan saja capek dan lambat,
akhir-akhirnya juga cenderung gagal. Itu karena Anda tidak tampil
maksimal pada pertemuan pertama. Akibatnya mau diperpanjang
dan diusahakan sekeras apapun, rasanya sulit sekali untuk
memperbaiki impresi pertama itu. Bisa saja sih, tapi sangat sulit.
Nanti saya akan jelaskan itu lebih lanjut dalam bab kedua.
Modal PDKT , Bukan Trik PDKT!
PDKT adalah bahasa singkatan gaul dari PenDeKaTan. Siapa pun
yang pertama kali memulai singkatan itu pasti tidak menyadari
betapa tepat dan cermat kreatifitasnya itu. Dalam setiap pelatihan
Hitman System, saya selalu menyebutnya demikian, “Kalau
mau PDKT, maka wajib menunjukkan PeDe dulu, baru KaTe-KaTe
nya!”
Jadi materi yang sedang Anda baca ini tidak memberikan trik
langkah apa yang perlu diucapkan untuk membuatnya jadi kekasih
Anda. Tapi saya akan mengajarkan hal-hal apa saja yang perlu
Anda miliki agar bisa menarik perhatiannya di bawah tujuh detik
pertama.
Anda akan mengungkap berbagai jenis kekayaan diri sendiri yang
bisa digali dan dimaksimalkan agar bisa menarik gebetan dengan
cara, gaya, dan langkah-langkah Anda sendiri.
Coba bayangkan bagaimana perasaan Anda jika kekasih suatu saat
bercerita bahwa dia memakai trik-trik tertentu ketika mendekati
Anda? Pasti merasa dimanipulasi, ‘kan? Nah itu sebabnya apa
yang saya tuliskan dalam e-book ini bukanlah tips ataupun langkah-
langkah manipulatif yang memancing orang jadi suka pada
Anda.
Semua orang pasti setuju bahwa PDKT itu perlu modal dan modal
itu adalah diri Anda sendiri. Anda tetap menjadi diri Anda sendiri,
hanya saja dalam versi yang terbaik dan terindah. Anda tidak memakai
topeng atau gaya aneh-aneh yang bukan diri sendiri. Anda
tidak perlu berubah jadi orang lain karena diri Anda sudah sangat
berharga dan super unik.  LANJUT KEHALAMN YANG BARU

Kata-Kata Cinta Terbaru Untuk Memikat Wanita Idamanmu Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown